Sabtu, 12 Mei 2018

Definisi Motivasi Belajar

0 komentar

Motivasi belajar memiliki pengaruh yang cukup kuat terhadap keberhasilan proses maupun hasil belajar siswa. Salah satu indikator kualitas pembelajaran adalah adanya semangat maupun motivasi belajar dari para siswa. Motivasi memiliki pengaruh terhadap perilaku belajar siswa, yaitu motivasi mendorong meningkatnya semangat dan ketekunan dalam belajar.

Woolfolk & Nicolich (dalam Eko, 2012), menyatakan bahwa motivasi pada umumnya didefinisikan sebagai sesuatu yang mendorong seseorang untuk melakukan tindakan. Dalam kegiatan belajar, maka motivasi dapat dikatakan sebagai keseluruhan daya penggerak di dalam diri siswa yang menimbulkan kegiatan belajar, yang menjamin kelangsungan dari kegiatan belajar dan memberikan arah pada kegiatan belajar, sehingga tujuan yang dikehendaki oleh subjek belajar itu dapat tercapai. Dalam dunia pendidikan, minat dapat diartikan sebagai kecenderungan yang timbul apabila individu tertarik terhadap sesuatu yang akan dipelajari dan bermakna bagi dirinya. Menurut Effendi (dalam Herwin, 2009) minat merupakan sumber dari usaha yang timbul dari kebutuhan siswa yang menjadi faktor pendorong dalam melakukan usahanya (belajar).

Guru berkontribusi dalam menumbuhkan motivasi belajar yang akan berpengaruh pada prestasi belajar siswa, di 16 negara sedang berkembang, guru memberi kontribusi terhadap prestasi belajar sebesar 34%, sedangkan manajemen 22%, waktu belajar 18% dan sarana fisik 26%. Di 13 negara industri, kontribusi guru adalah 36%, manajemen 23%, waktu belajar 22% dan sarana fisik 19%. Hasil penelitian yang dilakukan oleh Nana Sudjana menunjukkan bahwa 76,6% hasil belajar siswa dipengaruhi oleh kinerja guru, dengan rincian: kemampuan guru mengajar memberikan sumbangan 32,43%, penguasaan materi pelajaran memberikan sumbangan 32,38% dan sikap guru terhadap mata pelajaran memberikan sumbangan 8,60 (Dedi Supriadi dalam Eko, 2012).

Referensi:

Herwin, W. Yogo. 2009. “Kreativitas dalam Pembelajaran Musik”. Jurnal Cakrawala Pendidikan 1 (2)

Eko, W. Putro dan Anita, Rinawati. 2012. “Pengaruh Kinerja Guru Terhadap Motivasi Belajar Siswa”. Jurnal Cakrawala Pendidikan 31 (2): 281-283

0 komentar:

Posting Komentar

 
Tholibul Ilmi © 2020